Rabu, 20 November 2013

Persiapan Keluar Negeri



Posting berikut ini mengenai Perjalanan keluar negeri. gak usah berlama lama-lama langsung saja... cekidot.......

Perjalanan pertama anda sendirian ke luar negeri? Itu Bukan masalah besar. Yang penting persiapkan diri anda dengan matang. Tips berikut ini akan membantu anda melakukan persiapan agar perjalanan dinas anda lancar. 


1.       Persiapkan Paspor dan Visa
Ada baiknya anda membuat dua fotokopi paspor, terutama di bagian lembar identitas. Tinggalkan satu kopi di rumah dan satu yang lain di bawa bersama anda. Pisahkan tempat penyimpanannya dari paspor anda. Ini  akan sangat membantu dan mempermudah anda mendapakan paspor baru bila paspor anda hilang atau dicuri
2.        Cek keadaan cuaca dan iklim Negara tujuan
Agar anda tidak salah kostum di negeri orang. Ramalan kondisi cuaca dan suhu udara saat anda mendarat di kota tujuan dapat diketahui melalui internet.
3.       Perhitungkan barang bawaan
Jumlah pakaian atau baran yang perlu dibawa disesuaikan dengan lamanya perjalanan anda. Bawalah pakaian resmi minimal dua stel. Untuk berjaga-jaga, bila yang satu kotor anda masih punya cadanagn
4.       Perhitungakan Akomodasi
Dapat diperhitungkan sejak di tanah air, lewat internet atau meminta bantuan rekan bisnis di tempat tujuan. Dengan mengetahui lokasi hotel anda bisa memperkirakan jenis transportasi apa yang paling tepat untuk anda tumpangi dari bandara menuju hotel, dan lainnya.
5.       Manfaatkan waktu luang dengan Smart
Ketika membeli  oleh-oleh, ambil keputusan dalam waktu singkat. Misal, saat berkunjung ke took souvenir, dan tertarik dengan benda yang ditawarkan sebaiknya langsung beli saja. Jangan berpikir membelinya nanti, atau menimbang-nimbang terlalu lama.
6.       Sebelum berangat pastikan apa saja item pengeluaran yang ditanggung kantor
dan ketentuan apa yang harus di penuhi agar proses reimbursement tidak tersendat. Tanyakan aturan main yang berlaku bila pengeluaran anda tidak punya bukti pembayaran misalnya transportasi local.
7.       Untuk memudahkan komuikasi dengan kantor dan keluarga idealnya bekali diri dengan telepon seluler yang memiliki fasilitas reaming internasional. Atau anda dapat menyewa telepon seluler di Negara tujuan, seperti jepang. Di bandara narita tersedia jasa penyewaan hand phone dengan berbagai merek dan jenis. Cuma, anda perlu segera menginformasikan nomor “baru” anda pada rekan bisnis agar tidak kehilangan kontak.

1 komentar:

sepa7u mengatakan...

Terima kasih untuk infonya yang sangat menarik dan bermanfaat.

Posting Komentar

 
;